INDIENATION
Berlangsung di Hard RockCafe Jakarta pada 28 September 2010, Ahmad Dhani dari Republik Cinta Management menyerahkan secara simbolis Rilisan Album Kompilasi Indienation 2009 kepada Speedytrek yang diwakili Sri Safitri, Senior Manager IDCSA TELKOM DIVMEDIA. Album ini berisi lagu-lagu para pemenang Speedytrek Indienation 2009, yaitu : Delv, Baby Eats Crakers, Morning Calls, Cartesiuz, Scientific 4, Asaku, The Baja Hitam, K.O.M.O dan Monalisa.
Sebagaimana diketahui Indienation 2009 disambut hangat komunitas musik indie tanah air, terbukti dengan tidak kurang 700 lagu ikut serta dalam kompetisi. Rilis Album ini sekaligus merupakan karya pertama Speedytrek dalam perannya sebagai Music Label.
Eats Crakers merupakan satu nama yang turut mengisi acara pada hari itu. Mereka membawakan sejumlah lagu yang terdapat dalam mini album mereka berjudul Kissh-Kissh.
Mini album berjudul Kissh-Kissh ini telah dirillis oleh speedytrek pada akhir September 2010, sebagai program lanjutan dari Speedytrek Indienation 2009.
Diajang tersebut Baby Eats Crakers berhasil menjadi salah satu finalis . Bersama Speedytrek yang telah mendedikasikan diri pada industri musik Indonesia, Baby Eats Crakers akan melakukan beberapa program seperti melakukan tur di tujuh kota pada event Speedytrek Indienation 2010. Selamat datang di industri musik Indonesia@@@.
0 komentar:
Posting Komentar